puisi
Rapuhnya jiwamu
Rapuhnya ragamu
Rapuhnya penglihatanmu
Rapuhnya ucapanmu
Sosok yang dulu tegap perkasa
Kini telah dimakan waktu
Sosok yang dulu pemberani
Kini telah pudar oleh usia
Sosok yang dulu pekerja keras
Kini telah habis oleh raga yang lemah
Tapi..
Aku tetap bangga
Aku tetap sayang
Aku tetap cinta
Aku tetap rindu
Rinduku pada ayah
tak akan termakan waktu
pudar oleh usia
habis oleh raga yang lemah
dan takkan pernah rapuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar